Resep Kue Tepung Ketan Putih 

Resep Kue Tepung Ketan Putih


Resep Kue Tepung Ketan Putih - Anda tentu sudah mengetahui berbagai macam kegunaan beras ketan. Perlu untuk di ketahui bahwa anda bisa membuat kue dengan tepung ketan. Kreatifitas memang diperlukan untuk menghadirkan sesuatu baru namun dari bahan-bahan yang sudah umum dan mudah didapatkan.

Salah satu kue yang bisa anda jadikan hidangan ketika lebaran adalah kue tepung ketan yang legit rasanya. Untuk membuatnya anda hanya perlu menyimak resep kue tepung ketan dalam artikel ini yang akan memberi anda langkah-langkah mudah membuatnya.

Bahan Resep Kue Tepung Ketan Putih :

  • 400 gram maragarine kualitas baik
  • 150 gram tepung gula
  • 2 butir telur keadaan baik
  • 200 gram tepung ketan hitam
  • 200 gram tepung terigu, berprotein sedang
  • 200 gram tepung terigu, berprotein rendah
  • 100 gram susu bubuk, sesuai selera
  • 200 gram tepung ketan putih
  • Air secukupnya

Cara Membuat Kue Tepung Ketan Putih :

  • Campurkan margarine dan tepung gula, kocok selama 45 detik. Tambah telur ayam dan kocok lagi hingga merata sempurna
  • Bagi adonan menjadi 2, satu adonan ditambah terigu protein rendah dan tepung ketan hitam. Satu lagi tambahkan tepung ketan putih, dan terigu berprotein sedang. Aduk rata semua bahannya.
  • Siapkan kertas roti, masukkan adonan masing-masing kemudian giling.
  • Cetak dengan cetakan bunga, beri lubang dengan cetakan bunga kecil hitam ke dalam yang putih.
  • Mulai masukkan bunga kecil putih ke dalam bungan yang hitam.
  • Oven atau panggang dalam suhu 300 derajat celcius hingga matang. Kue tepung ketan siap disajikan.

Berkreasi membuat kue memang tidak harus dengan bahan-bahan mahal. Jika anda rajin belajar maka dengan bahan sederhana akan menghasilkan kue yang luar biasa seperti kue tepung ketan putih ini. Dengan menyimak Resep Kue Tepung Ketan Putih yang telah diuraikan maka anda sudah dapat mengaplikasikannya sendiri di rumah untuk menyajikan kue baru yang unik dan lezat.  Selamat mencoba!
Share To:
Magpress

MagPress

Vestibulum bibendum felis sit amet dolor auctor molestie. In dignissim eget nibh id dapibus. Fusce et suscipit orci. Aliquam sit amet urna lorem. Duis eu imperdiet nunc, non imperdiet libero.

0 comments so far,add yours